Hijaukan Palangka Raya, Jasa Raharja Tanam Pohon di Kawasan Wisata Pahandut Seberang

Sebanyak 160 batang pohon diserahkan PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Tengah ke Pemerintah Kota Palangka Raya untuk ditanam di Kawasan Wisata Pahandut Seberang, Jumat (11/11). Aksi penanaman pohon ini dilakukan sepanjang jalan Kawasan Wisata Pahandut Seberang bersama Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya dan beberapa dinas terkait lainnya.

Aksi penanaman pohon ini merupakan program Tanggung Jawal Sosial Lingkungan (TJSL) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Jasa Raharja.

Dalam aksi ini turut hadir Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya Dr. Dra. Hera Nugrahayu, M. Si. dalam sambutannya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Jasa Raharja Cabang Kalimantan Tengah dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya yang telah berkolaborasi untuk menghijaukan Kota Palangka Raya.

Kepala Cabang Jasa Raharja Cabang Kalimantan Tengah, Iman Raharja menyampaikan, “Penanaman pohon ini merupakan bagian dari program tanggungjawab sosial dan lingkungan perusahaan, dan salah satu bentuk perhatian Jasa Raharja terhadap isu lingkungan. Selain untuk penghijauan, juga bertujuan untuk memperluas penyerapan karbondioksida, sehingga bisa membantu memperbaiki kualitas udara di Palangka Raya khususnya. Untuk jenis pohon yang ditanam itu bermacam-macam, seperti pohon Tanjung, Tabebuya, Jakaranda, dan Pulai.”

Dalam sambutannya juga Iman menyampaikan kembali tugas dan fungsi Jasa Raharja dimana Jasa Raharja Cabang Kalimantan Tengah sampai dengan bulan Oktober 2022 telah menyerahkan santunan sebesar 16,5 Milyar kepada korban yang mengalami kecelakaan lalu lintas di wilayah Provinsi Kalimantan Tengah.

“Diharapkan partisipasi penanaman bibit pohon di wilayah Kota Palangka Raya bermanfaat menambah pelestarian alam, kesejukan, kesegaran dan keasrian kota yang dapat langsung dirasakan manfaatnya untuk mengurangi polusi udara. Juga bentuk kepedulian dan sinergi dari berbagai Dinas Kota dan Provinsi dalam membangun Kota Cantik Palangka Raya adalah kunci penting yang sangat dibutuhkan dan mempertahankan pelestarian alam secara berkelanjutan di wilayah Kota Palangka Raya maupun Provinsi Kalimantan Tengah sebagai wilayah salah satu paru-paru dunia.” tutup Iman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *