Jasa Raharja Cabang Kalimantan Tengah bersama mitra Forum Komunikasi Lalu Lintas Kabupaten Seruyan melakukan kegiatan Survey Pembuatan Median Jalan dan Rekayasa Jalan di Kabupaten Seruyan guna upaya pencegahan kasus kecelakaan di Kabupaten Seruyan pada Selasa (19/09). Dalam Kegiatan yang dihadiri oleh Dinas Perhubungan, Dinas PUPR dan Satlantas Polres Seruyan tersebut dilakukan survey untuk rencana pembuatan median jalan dan rekayasa jalan di jalan Tjilik Riwut Kuala Pembuang.
Kepala Jasa Raharja Cabang Kalimantan Tengah, Iman Raharja menyampaikan bahwa “Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan menertibkan arus lalu lintas dan juga mendeteksi sejak dini sarana dan prasarana apa yang masih kurang sehingga dapat segera dilakukan perbaikan dengan tujuan agar masyarakat Kabupaten Seruyan dapat merasa nyaman dan aman selama berkendara”. Pada giat tersebut ditemukan kekurangan pada beberapa titik yaitu dari segi penerangan, titik buta yang diakibat oleh rumput liar, pepohonan, dan juga median jalan yang masih berupa tanaman liar.
“Jasa Raharja Kalimantan Tengah terus berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait dan kegiatan sejenis ini perlu dilakukan kembali tidak hanya di Kabupaten Seruyan saja tapi seluruh Kabupaten/Kota di Kalimantan Tengah khususnya pada titik-titik yang rawan akan kecelakaan sebagai salah satu langkah untuk meminimalisir angka kecelakaan” tutup Iman.